Minggu, 23 November 2014

Khasnya Kota Boyolali


Selamat Pagi sobat Bisnis Berkah, apa kabar? Semoga Allah selalu melindungi kita. Nah, sobat Bisnis Berkah saya akan share sedikit penjelasan mengenai macam-macam sayuran, buah, hewan, dan aneka jajanan kuliner khas Kota Boyolali.


Sayuran
Adas

 

 Manfaat adas bagi kesehatan sebagai tanaman daun yang mengandung obat telah lama dikenal di Indonesia, tanaman ini bisa tumbuh subur ditanam di daerah dataran rendah  tetapi tanaman adas secara biologi lebih cocok ditanam di daerah  dataran tinggi dengan ketinggian 1.800 meter dari atas permukaan laut. Tanaman adas mempunyai nama ilmial (nama latin) Foeniculum Vulgare Mill, habitat asalnya adalah dari daratan Eropa bagian selatan dan daratan Asia. Karena tanaman adas memiliki banyak manfaat medis maka tanaman ini banyak tumbuh menyebar dan dibudidayakan negara-negara lain Indonesia, Argentina, India, dan Jepang.
Ciri-ciri tanaman Adas
Secara fisik tanaman adas mempunyai tinggi 50 cm – 2 meter, sifat tanaman ini merumpun dan sanggup hidup dengan umur panjang.
  • Batang, dalam satu rumpun tanaman adas biasanya mempunyai 3 – 5 buah batang, Batang adas mempunyai warna hijau agak kebiruan, batang mempunyai alur dan beruas serta berlubang, batang mempunyai bau wangi bila memar.
  • Daun, tanaman adas mempunyai letak daun yang berseling dan majemuk, daunnya menyirip ganda dua dengan posisi sirip-sirip yang letaknya menyempit berbentuk jarum, mempunyai bentuk runcing pada ujung dan pangkalnya. Panjang daun kira-kira 30 cm sampai dengan 50 cm, lebar daun 5 cm sampai dengan 7 cm berwarna hijau muda.
  • Bunga : tanaman adas mempunyai bunga yang berbentuk payung majemuk dengan diameter 5 cm sampai dengan 15 cm. Panjang gagang bunga adas kira-kira 2 mm  sampai 5 mm, kelopak bunga berbentuk tabung dengan warna hijau.
  • Buah : buah adas berbentuk biji kering yang mempunyai panjang 4 sampai 9 mm, lebar biji 3 samapai 4 mm, jika masih berumur muda mempunyai warna biru kemudian akan berwarna coklat ketika biji berumur tua. Bentuk biji lonjong serta beraroma kuat dan manis. Warna buah adas berbeda-beda berdasarkan negara asalnya.
Tanaman adas menghasilkan minyak adas yang dihasilkan dari proses sulingan serbuk-serbuk buah adas yang sudah matang dan kering. Minyak adas terdiri dari 2 jenis yaitu minyak adas manis dan pahit. Kerena manfaat adas sebagai tanaman herbal mempunyai sifat menyembuhkan maka tanaman ini banyak dijadikan sebagai bahan baku dalam industri pembuatan obat-obatan. Adapun manfaat adas dapat mengatasi berbagai macam masalah kesehatan, seperti : perut kembung, rasa mual seperti ingin muntah, produksi ASI sedikit, sakit diare, sakit kuning, kurang nafsu makan, sakit batuk, nafas sesak serta asma, dan sebagainya.


Kubis

Kubis, kol, kobis, atau kobis bulat adalah nama yang diberikan untuk tumbuhan sayuran daun yang populer. Tumbuhan ini banyak ditanam di daerah perkebunan Selo, Boyolali, karena ia hanya dapat hidup di tempat yang sejuk. Kubis memiliki ciri khas membentuk krop. Pertumbuhan awal ditandai dengan pembentukan daun secara normal. Namun semakin dewasa daun-daunnya mulai melengkung ke atas hingga akhirnya tumbuh sangat rapat. Pada kondisi ini petani biasanya menutup krop dengan daun-daun di bawahnya supaya warna krop makin pucat. Apabila ukuran krop telah mencukupi maka siap kubis siap dipanen. Dalam budidaya, kubis adalah komoditi semusim. Secara biologi, tumbuhan ini adalah dwimusim (biennial) dan memerlukan vernalisasi untuk pembungaan. Apabila tidak mendapat suhu dingin, tumbuhan ini akan terus tumbuh tanpa berbunga. Setelah berbunga, tumbuhan mati.

Wortel

Wortel dapat dimakan dengan berbagai cara. Pada wortel mentah hanya 3% β-ririencha yang dilepaskan selama proses pencernaan, proses ini dapat ditingkatkan hingga 39% melalui pulping, memasaknya dan menambahkan minyak sawit. Bisa juga dengan cara di buat jus wortel dan kandungan vitaminnya hampir sama dengan wortel yang dimakan begitu saja.
Tumbuhan pendamping
Wortel dapat menaikkan jumlah produksi tomat jika ditanam di rumahmu. Jika dibiarkan berbunga, wortel akan mengeluarkan aroma herbal yang menarik tawon predator untuk datang dan membunuh hama kebun.
Nutrisi
Wortel mengandung vitamin A yang baik untuk kesehatan mata. Mengkonsumsi wortel baik untuk penglihatan pada mata, terutama bisa meningkatkan pandangan jarak jauh. Selain vitamin A, wortel juga mengandung vitamin B1, B2, B3, B6, B9, dan C, kalsium, zat besi, magnesium, fosfor, kalium, dan sodium.
Manfaat Wortel Bagi Kesehatan
Kesehatan Mata
Wortel kaya betakaroten (vitamin A), zat gizi penting yang diperlukan oleh mata. Senyawa ini memang tidak dapat menyembuhkan kebutaan, namun dapat memperbaiki kondisi mata akibat kekurangan vitamin A. Sifatnya yang antioksidan dapat mencegah katarak dan degenerasi makula yang kerap menimpa para lansia.
Kolesterol
Penelitian oleh Robertson dkk menunjukkan mereka yang makan 200 g wortel mentah setiap hari selama 3 minggu, kolesterolnya turun sebanyak 11%. Begitu juga penelitian yang dilakukan di Harvard University, AS. Mereka yang makan wortel 5 x seminggu, menurunkan risiko stroke hingga 68%. Sedangkan dari penelitian di Universitas Brussels diketahui vitamin A yang terkandung di dalam wortel dapat mencegah cacat dan kematian akibat stroke. Diperkirakan penurunan kadar kolesterol ini berkat kandungan calcium pectate, jenis serat larut.
Kanker
Penelitian yang dilakukan Marilyn Menkes, Ph.D di State University New York menunjukkan orang yang tubuhnya rendah kadar betakarotennya berisiko terkena kanker paru-paru. Karenanya, beliau menganjurkan agar para perokok mengonsumsi wortel dan bahan makanan lainnya yang tinggi karoten untuk mencegah kanker paru. Ternyata, selain kanker paru, betakaroten serta senyawa lainnya yang juga bersifat antioksidan pada wortel dapat mencegah kanker mulut, tenggorok, lambung, usus, saluran kemih, pankreas, dan payudara. Untuk mendapat manfaat wortel sebagai antikanker, wortel perlu dimasak agar senyawa karotennya lepas. Dengan dimasak, kadar karotennya naik 2 - 5 kali lipat.
Sembelit
Serat yang terkandung pada wortel menaikkan volume feses hingga 25% sehingga urusan ke belakang menjadi lancar.


Bawang-Daun

Mayoritas masyarakat Indonesia sangat menyukai aroma yang sangat sedap dari bawang daun, dalam beberapa jenis masyakat ada yang wajib menggunakan penyedap aroma bawang daun ini, selain itu rasanya juga gurih dan akan menjadikan selera makan kita semakin bertambah jika masakan ditambahkan dengan bawang daun. Untuk itu sepertinya kebutuhan akan bawang daun tidak akan ada habisnya, maka dari itu budidaya bawang daun masih sangat berpeluang baik untuk dilakukan oleh para petani Indonesia. Jadi mau tunggu apa lagi mari kita manfaatkan peluang yang sangat bagus ini. Potensi pasar bawang daun masih cukup bagus, termasuk untuk pasar ekspor.
Beberapa jenis masakan yang menurut saya wajib menggunakan bawang daun diantaranya: sop, martabak telur, soto, opor, rendang,Sebelum saya bahas teknis dan cara budidaya bawang daun akan saya bahas terlebih dahulu tentang bawang daun itu sendiri.Bawang daun atau biasa juga disebut daun bawang merupakan jenis sayuran dari kelompok bawang yang banyak digunakan dalam masakan.
Daun bawang sebenarnya istilah umum yang dapat terdiri dari spesies yang berbeda. Jenis yang paling umum dijumpai adalah bawang daun (Allium fistulosum). Jenis lainnya adalah A. ascalonicum, yang masih sejenis dengan bawang merah. Kadang-kadang bawang prei juga disebut sebagai daun bawang,


Tomat

Tomat adalah salah satu buah/sayur yang ada di masyarakat. Misalnya di daerah Boyolali tomat sangat mudah berkemungkinan untuk hidup. Selain rasanya yang manis tomat juga  memiliki banyak khasiat. Buah Tomat memiliki kandungan vitamin A, B6, C, K, folat, fosfor, niasin, tiamin, magnesium, kalium dan tembaga. Secara alami tomat adalah buah yang rendah sodium, kalori, lemak jenuh dan kolesterol, dimana semua kandungan tersebut sangat dibutuhkan dalam menunjang kesehatan tubuh. Berikut ini adalah Khasiat dan Manfaat Tomat, yaitu :

1. Sumber Antioksidan

Tomat sangat kaya akan vitamin A dan C, beta carotene, dan lycopene. Kandungan tersebut berperan sebagai antioksidan dalam tubuh yang berfungsi melindungi tubuh dari zat radikal bebas. Dimana, radikal bebas ini sangat berbahaya, bisa menyebabkan timbulnya berbagai macam penyakit, karena secara perlahan radikal bebas dapat merusak sel jaringan tubuh.

2. Menjaga Kadar Gula Darah

Kromium merupakan mineral penting, yang terkandung dalam buah tomat, yang berkhasiat untuk menjaga kestabilan tingkat gula darah, sehingga buah tomat baik dikonsumsi oleh penderita diabetes agar bisa mengontrol kadar gula dalam darah penderita tersebut.

3. Mencegah Penggumpalan Darah

Gel berwarna kekuning-kuningan yang membalut biji buah tomat, mengandung zat yang mampu mencegah terjadinya penggumpalan darah dalam tubuh. Dan bisa melancarkan aliran darah yang ada dalam tubuh dan tubuh tidak akan kehilangan suplai darah, sehingga akan terbebas dari penyakit jantung dan stroke.

4. Menjaga Kesehatan Jantung

Buah tomat mengandung Kalium dan Vitamin B, yang bermanfaat untuk menurunkan kadar kolesterol dan tekanan darah. Senyawa-senyawa tersebut juga dapat membantu mencegah penyakit stroke, serangan jantung dan penyakit jantung lainnya yang berbahaya.

5. Mencegah Kanker

Buah tomat mengandung lycopene, yang bisa berfungsi sebagai antioksidan alami yang mampu mencegah dan menghambat pertumbuhan sel kanker. Sehingga tomat berkhasiat untuk mencegah berbagai jenis kanker seperti kanker prostat dan usus besar.

6. Menjaga Kesehatan Tulang dan Gigi

Tomat memiliki kandungan Vitamin K, kalium dan kalsium yang bermanfaat untuk mencegah dan memperbaiki kerusakan tulang dan gigi, serta mencegah osteoporosis.

7. Menjaga Kesehatan Kulit

Mengonsumsi tomat secara teratur dapat memperbaiki tekstur dan warna kulit. Buah tomat mengandung Beta carotene yang dapat memperbaiki tekstur dan warna kulit, dan kandungan lycopenenya, dapat melindungi kulit dari paparan sinar matahari, mencegah kerusakan akibat sinar UV, yang menjadi penyebab utama timbulnya garis-garis halus dan kerutan pada kulit wajah.

8. Mengurangi Efek Merokok

Bagi mantan perokok, tomat bisa menjadi pilihan tepat, sebab tomat memiliki kandungan asam chlorogenic dan coumaric yang merupakan zat yang bisa melawan karsinogen, yaitu zat berbahaya yang terdapat dalam rokok yang bisa mengakibatkan kanker.

9. Mengatasi Anemia

Tomat kaya akan zat besi yang berfungsi penting dalam meningkatkan sel darah merah. Sehingga dengan memakan buah tomat, bisa mencegah dan mengatasi penyakit kurang darah atau anemia.

10. Membantu menurunkan demam

Buah tomat mengandung antiperitik. Dimana antiperitik ini adalah zat-zat yang berfungsi untuk menekan suhu badan saat dalam keadaan demam. Sehingga buah tomat ini berkhasiat untuk menurunkan demam.

11. Mencegah wasir dan sembelit

Buah tomat kaya akan kandungan serat, sehingga berkhasiat mengatasi gangguan pencernaan, dan apabila pencernaan lancar dan bekerja dengan baik, maka tidak akan mengalami masalah wasir dan sembelit.

12. Menyehatkan Mata

Tomat adalah makanan yang tepat untuk meningkatkan kemampuan penglihatan Anda. Karena tomat mengandung Vitamin A yang memiliki peran dalam memperbaiki penglihatan dan membantu mencegah terjadinya rabun senja.

13. Menjaga Kesehatan Rambut

Selain untuk menjaga kesehatan mata, kandungan vitamin A juga baik untuk kesehatan rambut. Sehingga dengan rutin mengkonsumsi tomat akan membuat rambut tetap kuat dan sehat.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar